Tingkatkan Kualitas Kesehatan, Aliyah Mustika Ilham Dekatkan Layanan Kesehatan Ke Masyarakat - News Summed Up

Tingkatkan Kualitas Kesehatan, Aliyah Mustika Ilham Dekatkan Layanan Kesehatan Ke Masyarakat


RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Dukung pengembangan industri sediaan farmasi dalam negeri, Anggota Komisi IX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham bersama Kemenkes gelar sosialisasi peningkatan penggunaan sediaan farmasi dan alat kesehatan produksi dalam negeri. Dalam kesempatan tersebut, Aliyah Mustika Ilham, menyampaikan pengalaman Pandemi Covid19, menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi semua, termasuk dunia kesehatan. “Pandemi Covid19 menjadi pelajaran berharga, agar disusun strategi transformasi kesehatan, salah satunya yakni pilar ketahanan kesehatan melalui penyediaan obat dan alat kesehatan dalam negeri,” ujarnya. Hal ini menunjukkan keseriusan Aliyah Mustika Ilham dalam upaya meningkatkan taraf kesehatan masyarakat, dan juga meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Sosialisasi ini disambut hangat oleh seluruh peserta sosialisasi, dan berharap Aliyah Mustika Ilham dapat terus mengemban amanah sebagai Wakil Rakyat di DPR RI.


Source: Jawa Pos February 13, 2024 09:34 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...