Tabungan Perumahan, Ini Perbedaan Program Tapera dan Bapertarum - News Summed Up

Tabungan Perumahan, Ini Perbedaan Program Tapera dan Bapertarum


TEMPO/Fajar JanuartaTEMPO.CO, Jakarta - Badan Penyelenggara Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) bersiap untuk memulai tugasnya menghimpun dana simpanan dan menyalurkan pembiayaan perumahan. Deputi Komisioner BP Tapera Eko Ariantoro mengatakan program tabungan perumahan ini diperuntukkan bagi seluruh segmen pekerja dengan mengedepankan azas gotong royong. “Ada banyak perbedaan antara program lama (Bapertarum-PNS) dengan BP Tapera dalam hal skema pembiayaan,” ujarnya kepada Tempo, Kamis 4 Juni 2020. Misalnya, Tapera mengalami perluasan jangkauan peserta program setelah pengelolanya bertransformasi menjadi BP Tapera, dari sebelumnya Badan Pertimbangan Tabungan Perumahan (Bapertarum) – PNS. Sebab, masyarakat yang dapat memperoleh pembiayaan perumahan dengan dana Tapera adalah yang memiliki penghasilan di bawah angka tertentu.


Source: Koran Tempo June 05, 2020 03:44 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...