Serangan AS ke Venezuela Dinilai Berdampak Luas pada Geopolitik dan Energi Global - News Summed Up

Serangan AS ke Venezuela Dinilai Berdampak Luas pada Geopolitik dan Energi Global


Presiden Venezuela Nicolas Maduro( MARCELO GARCIA / Venezuelan Presidency / AFP)PAKAR Hubungan Internasional Universitas Padjadjaran (Unpad), Teuku Rezasyah menilai serangan Amerika Serikat (AS) ke Venezuela berpotensi mengubah peta kekuatan geopolitik dan geoekonomi global, khususnya di kawasan Amerika Latin. Terkait potensi gangguan terhadap rantai pasok energi global, Rezasyah menilai konflik ini dapat memperparah ketidakstabilan pasokan, mengingat posisi Venezuela sebagai salah satu negara dengan cadangan minyak terbesar di dunia. Ia juga memprediksi adanya perubahan sikap dari negara-negara pengimpor energi dalam menyikapi meningkatnya risiko geopolitik di Amerika Latin. Salah satu dampak ekstrem yang mungkin terjadi adalah pergeseran kebijakan energi sejumlah negara ke arah energi nuklir. Ia menilai energi nuklir dipandang lebih menguntungkan dalam jangka panjang.


Source: Media Indonesia January 05, 2026 15:45 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */