Selasa, 18 Oktober 2016 | 13:04 WIBKamera Samsung Gear 360. (www.Samsung.com)TEMPO.CO, Jakarta - Setelah diperkenalkan pada awal tahun, kamera aksi Samsung Gear 360 akhirnya resmi dijual toko retail Samsung. Samsung Gear 360 dijual dengan harga US$ 349,99 atau sekitar Rp 4,7 juta. Bagi Samsung, penjualan Gear 360 menjadi layanan end-to-end bagi ekosistem Virtual Reality. Pengguna bisa mengabadikan momen dengan Gear 360, membagikannya melalui aplikasi mobile Samsung VR, web player dan aplikasi Gear VR, lalu terakhir menyaksikannya melalui gear VR.
Source: Koran Tempo October 18, 2016 06:19 UTC