TEMPO.CO, Jakarta - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) masih membahas pemberian sejumlah stimulus untuk meningkatkan keekonomian lapangan migas. Sejak Covid-19 merebak dan membuat harga minyak anjlok di awal tahun, SKK Migas mengusulkan sembilan stimulus untuk investor hulu migas. SKK Migas berharap stimulus ini membantu arus kas perusahaan sehingga tak menghambat investasi. SKK Migas tengah berupaya menarik lebih banyak investasi untuk mewujudkan target produksi 1 juta barel per hari. "Untuk ada giant discovery, butuh investasi yang masif dan kegiatan yang agresif," ujar Wakil Kepala SKK Migas Fatar Yani Abdurrahman.
Source: Koran Tempo November 17, 2020 09:56 UTC