Presiden Aoun: Hizbullah Telah Menjadi Beban untuk Diri dan Lebanon - News Summed Up

Presiden Aoun: Hizbullah Telah Menjadi Beban untuk Diri dan Lebanon


REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT— Presiden Lebanon Joseph Aoun menyerukan kepada Hizbullah untuk bertindak bijaksana dengan menyatakan bahwa senjata Hizbullah telah menjadi beban bagi dirinya dan negara. Dalam wawancara dengan televisi Lebanon, dikutip Aljazeera, Senin (12/1/2026), Aoun mengatakan sudah saatnya pihak lain bertindak bijaksana dan bekerja sama dengan negara, merujuk pada Hizbullah. Mengenai masalah monopoli senjata oleh negara Lebanon, Presiden Aoun menegaskan bahwa senjata itu ada pada masa ketika tentara belum ada, tetapi keadaan yang memaksakan keberadaannya sekarang sudah tidak ada lagi, dan tentara serta negara Lebanon bertanggung jawab untuk melindungi warga di seluruh wilayah Lebanon. "Tetapi sekarang senjata ini menjadi beban bagi lingkungannya dan Lebanon secara keseluruhan," kata dia seraya menyerukan untuk membaca kondisi regional dan internasional secara realistis. Aoun mengatakan, penghentian serangan dan penarikan Israel dari Lebanon akan membantu mempercepat proses penyitaan senjata oleh negara.


Source: Republika January 12, 2026 17:19 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */