Pintu Air Manggarai Berstatus Siaga III pada Sabtu Pagi Ini - News Summed Up

Pintu Air Manggarai Berstatus Siaga III pada Sabtu Pagi Ini


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Pintu air Manggarai hingga pukul 08.30 WIB berstatus siaga tiga dengan ketinggian air mencapai 754 centimeter (cm),menyusul hujan yang mengguyur Ibu Kota Jakarta, sejak Sabtu (18/1) dini hari. Naiknya status pintu air Manggarai, ikut mempengaruhi seluruh pintu air di aliran Sungai Ciliwung yakni pintu air Istiqlal berstatus siaga dua dengan tinggi air 335 cm. Selanjutnya pintu air Jembatan Merah berstatus siaga satu dengan ketinggian air 222 cm. Selain itu, beberapa pintu air lainnya terpantau berstatus siaga tiga diantaranya pintu air Hek di Kali Baru Timur dengan tinggi air 157 cm, atau jauh di bawah status normal atau siaga empat di bawah 100 cm. Dua pintu air di Jakarta Utara yang mengukur masuknya air laut ke daratan berstatus siaga dua.


Source: Republika January 18, 2020 03:00 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...