JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Komisi III DPR Benny K Harman mengapresiasi langkah Polri yang telah menangkap terduga pelaku penyiram air keras ke penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan. "Atas keberhasilan tersebut, yang akhirnya menjawab dan merespons keluhan masyarakat atas penanganan kasus Novel Baswedan yang dianggap lamban," tegas Benny melalui keterangan tertulis, Kamis (11/5/2017). Peristiwa Penyerangan Novel Tidak Terekam Jelas oleh CCTV"Kita dukung dan berdoa terus kepada aparat kepolisian agar dapat mengusut tuntas penyiraman pelaku penyiraman. Pihak kepolisian mengamankan seorang pria berinisial AL terkait kasus penyerangan dengan air keras terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan. (Baca: Polisi Berencana Kembali Periksa Novel di Singapura)Pihak kepolisian masih memeriksaan alibi seorang pria berinisial AL yang diamankan terkait kasus penyerangan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.
Source: Kompas May 11, 2017 12:45 UTC