Dalam sambutannya, Tomsi mengapresiasi gelaran tersebut karena dinilai sebagai bentuk komitmen nyata terhadap peningkatan ketahanan pangan melalui pola kolaborasi yang efektif. Namun, Tomsi juga menyoroti tantangan yang harus dihadapi dalam menjaga ketahanan pangan, mengingat sebaran ketahanan pangan di dalam negeri masih belum merata. Berdasarkan data Indeks Ketahanan Pangan (IKP) tahun 2023, nilai ketahanan pangan beragam antar-provinsi dan kabupaten/kota, sehingga menjadi tantangan bersama. Ini seperti pemanfaatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L), pengembangan lumbung pangan masyarakat, pertanian keluarga, dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) pangan lokal. Dirinya berharap, gelaran ini dapat membuat ketahanan pangan Indonesia bisa terus ditingkatkan melalui kerja sama yang solid dan inovasi berkelanjutan.
Source: Republika July 29, 2024 15:02 UTC