REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Belakangan, Bea Cukai mendapat sorotan tajam karena kinerja yang dianggap jauh dari harapan publik. Merespons hal ini, Pengamat Intelijen dan Keamanan Nasional, Dr Stepi Anriani mengingatkan publik untuk mendukung Bea Cukai dalam melakukan perbaikan dan tidak menjadikan kesalahan oknum menjadi dosa institusi. “Apa yang dituduhkan bisa diduga sebagai pencemaran nama baik institusi Bea Cukai,” tegas Stepi. Stepi pun mengimbau publik untuk dapat mendukung Bea Cukai dengan memberikan apresiasi kepada para pegawainya yang berkinerja baik. "Bea Cukai adalah milik publik dan negara yang harus kita jaga martabat dan wibawanya," tambahnya.
Source: Republika May 07, 2024 05:11 UTC