Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani memimpin rapat paripurna masa sideng ke V DPR(MI / Susanto)PENGAMAT komunikasi politik dari Universitas Paramadina Hendri Satrio menilai ada sikap saling sandera yang terjadi antara fraksi di DPR dan pemerintah. Pernyataan yang bertolak belakang antara Ketua DPR Puan Maharani dan Mensesneg Pratikno tentang revisi UU Polri menunjukan hal tersebut. "Ini memang undang-undang yang susah dibahas kemudian secara politik juga sulit dicari jalan keluarnya. Baca juga : DPR Sahkan UU Kesejahteraan Ibu dan Anak, Puan: Untuk Indonesia Emas 2045"Sederhana saja jika memang DPR tidak nyaman dengan pilihan pemerintah ya nyatakan saja. Bahwa DPR belum sudi untuk terlibat untuk melakukan pembahasan sehingga pembahasan tidak jadi"Sebaliknya pemerintah harus membuktikan keseriusan itu dengan melengkapi naskah akademik dan lainnya termasuk pelibatan publik di dalamnya.
Source: Media Indonesia June 04, 2024 15:14 UTC