TEMPO/ArkheTEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengatakan pemerintah sedang mendalami kabar adanya sandera yang menjadi korban dalam pertempuran militer Filipina dan kelompok Abu Sayyaf. Pada Ahad, 28 Agustus, media lokal Filipina, Inquirer.net, melaporkan bahwa tiga petinggi kelompok Abu Sayyaf tewas dalam bentrok yang terjadi selama dua hari di Filipina Selatan. Kepala pasukan Komando Mindanao Barat (Wesmincom) Mayolargo de la Cruz mengatakan ketiganya adalah Mohammad Said alias Amah Maas, Sairul Asbang, dan Abu Latip. Inquirer memberitakan pula ada sandera yang menjadi korban dalam serangan tentara Filipina terhadap kelompok Abu Sayyaf tersebut. Laporan itu menyebutkan pula adanya dua sandera yang telah diselamatkan.
Source: Koran Tempo August 29, 2016 09:21 UTC