Ibur rumah tangga dan lansia warga Kampung Sirih mendapat pelatihan pembuatan tesh sijale. Matapantura.republika.co.id)MATAPANTURA.REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertamina Patra Niaga Soekarno-Hatta Aviation Fuel Terminal & Hydrant Instalation (SHAFTHI) terus menunjukkan komitmenya dalam mendukung pengembangan masyarakat melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Melalui Pelatihan Pembuatan Teh SIJALE (Sirih Jahe Lemon) dalam Program Betel Leaf Empowerment Hub yang diselenggarakan di aula dan halaman Kelurahan Mekarsari dengan peserta ibu-ibu rumah tangga di Kampung Sirih Mekarsari. Pelatihan ini menargetkan ibu rumah tangga dan lansia yang tergolong rentan di Kampung Sirih Mekarsari yang masih di wilayah ring 1 SHAFTHI. Selain pelatihan Teh SIJALE, acara ini juga memperkenalkan berbagai produk unggulan hasil produksi masyarakat di Kampung Sirih antara lain Sabun Sirih, Batik Ecoprint Daun Sirih, Keripik Sirih dan Rengginang Imoet.
Source: Republika July 03, 2024 12:07 UTC