Lokasi tersebut menjadi salah satu lokasi pengungsian masyarakat terdampak yang berasal dari Banjar Tanah Aron, Desa Buana Giri, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem. Terdapat sebanyak 366 jiwa (144 Kartu Keluarga/KK) masyarakat terdampak yang tinggal di balai masyarakat Banjar Pegringsingan. Hal serupa dikatakan Kepala Dusun Tanah Aron I Made Sukarta (43 tahun), atas bantuan yang telah diberikan bagi masyarakat pengungsi. PMI juga melakukan pembangunan sarana MCK bagi masyarakat terdampak, penguatan shelter (penampungan dan pengungsian), pelayanan dan promosi kesehatan, dukungan psikososial bagi anak-anak terdampak, serta paket bantuan berupa family kit (paket keluarga), hyegiene kit (paket kesehatan) dan baby kit (paket untuk bayi). Keberadaan serta peran yang dilakukan PMI diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat terdampak khususnya para pengungsi.
Source: Republika October 26, 2017 12:11 UTC