"Kita tidak seharusnya membayar perang dengan narkoba dengan darah. Hal ini muncul setelah senator Filipina Leila de Lima menyuarakan tuntutan investigasi atas kebijakan pembunuhan gembong narkoba yang digariskan Presiden Rodrigo Duterte. "Daripada memastikan hak dari orang-orang yang diduga terkait kejahatan narkoba, Duterte telah memerintahkan pembunuhan di tempat." Seperti yang diberitakan, Pemerintah Presiden Rodrigo Duterte sudah membunuh ratusan orang yang diduga terlibat peredaran narkoba. Dia telah mendeklarasikan perang dengan narkoba sejak awal memegang tampuk kekuasaan, dengan cara pembunuhan tersebut.
Source: Kompas August 02, 2016 11:37 UTC