Meresahkan, Geng Motor Bacok Anggota Ormas di SukabumiTerkini.id, Jakarta – Anggota Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila dan rekannya dibacok saat terlibat bentrok dengan sekelompok geng motor di Sukabumi, Jawa Barat. Pemuda yang menjadi korban terkena sabetan senjata tajam di bagian punggungnya. Baca Juga: Dibubarkan Ormas, Acara Penggalangan Dana Pendakwah Gus Nur Berakhir Ricuh“Sesampainya di lokasi kejadian, korban yang waktu itu mengendarai sepeda motor yang berboncengan dengan teman kerjanya, tiba-tiba diserang oleh empat orang yang diduga sebagai anggota geng motor dengan menggunakan dua sepeda motor,” ujar Comen, dikutip dari Viva.co.id. Comen jelaskan, kejadian berawal dari satu motor yang dikendarai oleh geng motor tersebut menyerang teman korban yang diboncengnya. Temannya tersebut sempat menghindar sehingga terkena luka sabetan sajam, selanjutnya sepeda motor geng motor yang kedua kembali menyerang dengan sajam celurit, namun teman korban menghindar dan celurit menancap di punggung korban yang posisinya sedang mengendarai sepeda motor .
Source: Media Indonesia February 06, 2022 21:47 UTC