REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sosial Republik Indonesia, Khofifah Indar Parawansa meluncurkan nomor telepon baru yang dapat digunakan untuk pengaduan kekerasan terhadap anak. Dalam peluncuran yang dilakukan di Pelabuhan Kali Adem Muara Angke, Jakarta Utara, Selasa sore itu, Menteri Khofifah mengenalkan nomor pengaduan yang bernama Telepon Pelayanan Sosial Anak (TePSA) itu ialah 1-500-771. Selain itu, Menteri Khofifah juga memberikan sejumlah bantuan serta bingkisan, dan melakukan sesi dialog bersama anak-anak. Dalam acara yang bertajuk "One Day for Children" (ODFC) itu, Menteri Khofifah juga memberikan secara simbolis sebanyak 12 akta kelahiran kepada anak-anak yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. "Kelebihan nomor baru ini adalah lebih mudah diingat dan sekarang masyarakat bisa menelpon 24 jam selama tujuh hari.
Source: Republika August 02, 2016 10:41 UTC