Mengapa Trump Melunak? Kini Bilang AS Siap Bernegosiasi dengan Iran - News Summed Up

Mengapa Trump Melunak? Kini Bilang AS Siap Bernegosiasi dengan Iran


REPUBLIKA.CO.ID, DAVOS -- Di sela acara penandatanganan pakta Dewan Perdamaian di Davos, Swiss pada Rabu (21/1/2026), Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan bahwa Iran ingin bernegosiasi dengan AS dan membuka pintu dialog. Pernyataan terbaru Trump 'melunak' jika dibandingkan dengan retorika-retorika yang ia lontarkan terhadap Iran sebelumnya. "Iran ingin bernegosiasi, dan kami akan bernegosiasi," kata Trump dikutip BNE Intellinews. Diketahui AS mengerahkan kapal induk Abraham Lincoln ke Teluk Persia dan melaksanakan operasi pengerahan Angkatan Udara di Timur Tengah. Pada pekan lalu, Trump dilaporkan membatalkan atau setidaknya menunda keputusan menyerang Iran dengan alasan dirinya menerima informasi bahwa eksekusi mati terhadap para demonstran dibatalkan.


Source: Republika January 22, 2026 21:53 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */