Massa Pendukung dan Penentang Kudeta Myanmar Terlibat Bentrokan - News Summed Up

Massa Pendukung dan Penentang Kudeta Myanmar Terlibat Bentrokan


TEMPO.CO, - Massa pendukung dan penentang kudeta militer terlibat bentrok di jalan-jalan Yangon, Myanmar saat pihak berwenang menghalangi mahasiswa yang ingin berdemonstrasi meninggalkan kampus. Pada saat yang sama, sekitar seribu pendukung militer berkumpul untuk unjuk rasa di Yangon tengah. Myanmar berada dalam kekacauan sejak tentara merebut kekuasaan pada 1 Februari dan menahan pemimpin pemerintahan sipil Aung San Suu Kyi dan sebagian besar pimpinan partainya. Militer beralasan pemilu yang dimenangkan partai Suu Kyi penuh kecurangan. Ribuan massa dari berbagai kalangan turun ke jalan untuk memprotes kudeta militer dan meminta pemimpin terpilih Myanmar Aung San Suu Kyi dibebaskan.


Source: Koran Tempo February 25, 2021 08:26 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */