Kualitas Lingkungan di Indramayu Meningkat Berkat Konservasi Alam di Taman Kehati - News Summed Up

Kualitas Lingkungan di Indramayu Meningkat Berkat Konservasi Alam di Taman Kehati


REJABAR.CO.ID, INDRAMAYU – Kehadiran Taman Keanekaragaman Hayati (Taman Kehati) telah menambah kualitas lingkungan yang ada di Kabupaten Indramayu. Selain sebagai konservasi hutan kota pohon kayu putih, Taman Kehati juga dijadikan sebagai sarana pelestarian burung, ikan, hingga penangkaran rusa. Kehadiran Taman Kehati juga menjadi upaya untuk menyelamatkan berbagai spesies tumbuhan asli/lokal yang memiliki tingkat ancaman sangat tinggi terhadap kelestariannya atau ancaman yang mengakibatkan kepunahan. Untuk menunjang fungsinya, Taman Kehati Indramayu telah dilengkapi dengan taman bermain, jembatan, hingga menara pantau. Pjs Bupati Indramayu, Dedi Taufik pun mengapresiasi kehadiran Taman Kehati Kayu Putih karena memadukan antara flora dan fauna.


Source: Republika October 19, 2024 17:06 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...