ANTARA FOTO/Rivan Awal LinggaTEMPO.CO, Jakarta - Kecelakaan tabrakan dua bus terjadi di Tol Cipali KM 117,8 arah Palimanan menuju Jakarta pada dini hari tadi, Kamis 14 November, sekitar pukul 00.15 WIB. Akibat kecelakaan Tol Cipaliitu tujuh orang meninggal dan belasan orang lainnya luka-luka. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigadir Jenderal Dedi Prasetyo mengatakan, kecelakaan bus di Tol Cipali (Cikampek-Palimanan) berawal pada saat Bus Sinar Jaya melaju dari arah Jakarta menuju Palimanan. Sopir Bus Sinar Jaya Sanudin, 42 tahun, mengalami luka berat. Ia menuturkan kasus kecelakaan Tol Cipali ini ditangani Unit Kecelakaan Lantas Polres Subang dan sudah memeriksa sejumlah saksi.
Source: Koran Tempo November 14, 2019 02:26 UTC