"Informasinya kebakaran diduga berawal dari gudang, tapi masih terus dikembangkan. Mengenai penyebab kematian Adzan Supriadi dan putriya, kata Agung, keduanya diduga sesak napas karena terjebak di dalam bangunan asrama yang terbakar. "Hasil visum sementara diduga korban menghirup asap yang bercampur serbuk bangunan yang terbakar, sehingga kehabisan napas dan ikut terbakar bersama anaknya dalam insiden tersebut," kata Agung. Sebelumnya Kapolres Palangka Raya Ajun Komisaris Besar Timbul RK Siregar menyebutkan kondisi Adzan Supriadi dan putrinya hangus. Dua anak Adzan Supriadi yang lain, TA berusia 18 tahun dan SK berusia 7 tahun, nyaris ikut terbakar dalam bangunan rumah bertipe 36 itu.
Source: Koran Tempo May 05, 2018 09:11 UTC