Para anggota parlemen Inggris sedang menjalani reses menjelang referendum terkait "keluar" atau "bertahan" Inggris di Uni Eropa pada 23 Juni mendatang. LONDON, KOMPAS.com – Kampanye referendum tentang status keanggotaan Inggris di Uni Eropa atau kenal dengan "Brexit" dihentikan sementara menyusul penembakan seorang anggota parlemen negara itu, Kamis (16/6/2016). Kasus itu menjadi berita utama diberbagai media besar di Britania Raya dan membuat kampanye referendum keanggotaan Inggris di Uni Eropa dihentikan sementara. Penundaan kampanye referendum itu sebagai tanda perkabungan atas tewasnya seorang peremuan anggota parlemen Inggris, Jo Cox (41). Perdana Menteri Inggris, David Cameron pun membatalkan kampanye yang rencananya akan digelar Jumat (17/6/2016) ini di Gibraltar, teritori Inggris di sebelah selatan perairan Spanyol.
Source: Kompas June 17, 2016 03:19 UTC