Badai musim dingin menyebabkan pemadaman listrik sehingga mengganggu pasokan air. Badai musim dingin yang mematikan menyebabkan pemadaman yang meluas pekan lalu di seluruh negara bagian yang tidak terbiasa dengan cuaca dingin ekstrem. "Sebanyak 33 Sistem Air Umum tidak beroperasi, mempengaruhi 20.689 orang Texas," kata juru bicara TCEQ menjelaskan 204 wilayah melaporkan masalah dengan sistem air publik (PWS). Gubernur Texas, Greg Abbott, berjanji untuk merombak operator jaringan listrik negara bagian itu setelah pemadaman listrik besar-besaran. Dewan Keandalan Listrik Texas (ERCOT), yang mengelola aliran listrik ke sekitar 90 persen penduduk negara bagian, telah menghadapi kritik tajam atas kegagalannya untuk bersiap menghadapi kondisi ekstrem.
Source: Republika February 25, 2021 13:18 UTC