Pejabat yang dikukuhkan Jokowi adalah Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan, Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian, dan Yuliot Tanjung sebagai Wakil Menteri Investasi. Awalnya Sudaryono diproyeksikan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk menjadi bakal calon Gubernur Jawa Tengah. Kepala Kepoisian Daerah Jawa Tengah sejak 2020 ini pernah menjabat Wakapolresta saat Jokowi menjabat Wali Kota Solo. Tommy, sapaan Thomas, mengisi Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang dipimpin Sufmi Dasco Ahmad menjelang pergantian Pemerintah Jokowi. Sebelum menjabat jadi Wamen Investasi, Yuliot menjabat Penata Kelola Penanaman Modal Ahli Utama.
Source: Koran Tempo July 18, 2024 09:14 UTC