Pernyataan itu dilontarkan oleh Menteri Keuangan Inggris Philip Hammond kemarin (24/3), pascaberedarnya isu bahwa Perdana Menteri (PM) Inggris Theresa May didesak untuk meletakkan jabatan. Namun pihak yang meminta May mundur bukan orang luar. Berdasar pemberitaan beberapa media lokal, mereka ingin Wakil PM David Lidington atau Menteri Lingkungan Michael Gove menggantikan May untuk sementara. Hammond sebelumnya diduga sebagai salah satu anggota Tory –sebutan untuk Partai Konservatif– yang menginginkan May mundur. Jalan May untuk membawa Inggris keluar dari UE alias Brexit memang kian berat.
Source: Jawa Pos March 25, 2019 15:56 UTC