TIGA relawan kemanusiaan Indonesia memilih tetap bertahan meski WNI lainnya telah dievakuasi. Tiga relawan kemanusiaan Indonesia memilih tetap bertahan di Gaza. Ternyata, alasan tetap ingin bertahan merupakan doktrin yang mereka pegang dalam misi kemanusiaan Mer-C.Dalam konpres itu, Ketua Presidium Mer-C, Sarbini Abdul Murad menjelaskan keadaan terakhir ketiga relawan itu. Menurut Sarbini, ketiganya memang memegang teguh doktrin misi kemanusiaan Mer-C untuk tetap bertahan selama masih ada warga yang tinggal. Dilaporkan bahwa saat Israel menyerbu wilayah Gaza Utara termasuk RS Indonesia, pihak Mer-C kehilangan kontak dengan tiga relawan itu selama hampir sebelas hari.
Source: Koran Tempo November 23, 2023 08:02 UTC