Namun, masih banyak anggota masyarakat yang tidak mengindahkan dan menganggap protokol kesehatan sebagai sesuatu yang sepele, terutama #pakaimasker dan berkumpul. Para tokoh masyarakat memegang peran penting dalam mengajak dan menjaga masyarakat menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari." Elemen yang paling penting dalam mewujudkan adaptasi kebiasaan baru ini adalah masyarakat, bagaimana mereka dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, terutama yang berada di kelompok rentan. Tetap semangat, jangan pernah lengah dan lelah dalam menerapkan protokol kesehatan," tambahnya. Tegakkan protokol kesehatan, ingat selalu #pesanibu dengan #pakaimasker, #jagajarakhindarikerumunan, dan #cucitanganpakaisabun.
Source: Koran Tempo November 17, 2020 00:00 UTC