REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG UTARA -- Tim Inspektorat Komoditas Tebu PTPN Grup menginspeksi industri gula yang dikelola PTPN VII melalui anak perusahaannya PT Buma Cima Nusantara (BCN). Direktur PT BCN Putu Sukarmen menyebutkan, ada kendala power house di pabrik yang sedang berjalan. Dia mengakui, meski tetap bisa berjalan melakukan giling, dengan kendala kekurangan daya sekitar 500 KVA, kapasitas giling terpasang tidak dapat terpenuhi. Kepala Inspektorat Komoditas Tebu PTPN Grup Daniyanto mengatakan, PTPN memasang target rendemen 6,7 persen dan angka itu sangat konservatif. Tim Inspektorat Komoditas Tebu PTPN Grup juga meninjau pabrik yang sedang beroperasi.
Source: Republika August 06, 2020 15:00 UTC