JAKARTA, KOMPAS.com - Easton Urban Kapital mencetak penjualan 100 persen atas proyek residensial Providence House, Tangerang Selatan, Jawa Barat. Seluruh 27 unit yang ditawarkan sejak Juli, terserap pasar akhir Agustus lalu, dengan total nilai penjualan Rp 60 miliar. William yang menjabat sebagai Presiden Direktur Easton Urban Kapital mengatakan, pencapaian tersebut di luar ekspektasi mengingat pasar masih melambat, dan pandemi Covid-19 belum mereda. Sebelumnya, Easton Urban Kapital membukukan penjualan maksimal atas Cornerstone House di Pondok Cabe, Somerhill House di Ciputat, dan Carlton Private Residence di Depok. Untuk penjualan Florista Garden di Palembang, William mengungkapkan, saat sudah mencapai 60 persen.
Source: Kompas October 19, 2020 04:30 UTC