Dalam video tersebut, tertuliskan klaim bahwa para aktivis 98 ikut turun gunung untuk memimpin demonstrasi terkait kecurangan Pemilu tersebut. AdvertisementScroll kebawah untuk lihat kontenBerikut judul dari video yang beredar secara luas di YouTube tersebut:“SUDAH TAK TERTOLONG LAGI AKTIVIS 98 SAMPAI TURUN GUNUNG PIMPIN DEMO KECURANGAN PEMILU 2024 DI KPUBERITA TERBARUAKTIVIS 98 TURUN GUNUNGAKSI DEMONSTRASI MAHASISWA KE KPU DI PIMPIN AKTIVIS 98″BACA JUGA: CEK FAKTA: Gara-gara Quick Count KPU, Data Warga Indo Bocor ke Server China dan Singapura, Benar? Lantas, apakah benar klaim tentang aktivis 98 yang memimpin demo mahasiswa soal kecurangan Pemilu 2024 tersebut? Thumbnail yang menampilkan aksi demo mahasiswa tersebut identik dengan foto artikel di salah satu media, yakni cnnindonesia.com pada 12 April 2022 dengan judul “Demo Mahasiswa 11 April Tolak Tunda Pemilu, Efektif atau Gagal?”. Adapun thumbnail yang tampak merupakan foto aksi demo mahasiswa di depan kompleks parlemen DPR/MPR Senin, 11 April 2024.
Source: Koran Tempo February 29, 2024 00:04 UTC