SAMARINDA, KOMPAS.com - Ketua Indonesian National Shipowners Association (INSA) Kota Samarinda Agus Sahlan mengatakan, larangan pelayaran ke Filipina menjadi salah satu penyebab lesunya bisnis pelayaran di Kota Samarinda. Dia meminta pemerintah mau mencabut larangan itu dan mengizinkan kembali pelayaran ke Filipina. Hal itu karena pelayaran ke Filipina menjadi urat nadi usaha mereka. Seharusnya dalam masa proses pembebasan berlangsung, aktivitas pelayaran ke Filipina tetap berjalan. Agus menyadari bahwa pelarangan berlayar ke Filipina merupakan imbas dari perompak yang menyandera tujuh warga asal Samarinda pada akhir Juni 2016.
Source: Kompas August 02, 2016 13:30 UTC