Menurut sang adik, Suwardi, di kios milik kakaknya ini para pengunjung dapat menemukan berbagai varian bibit durian seperti durian merah, durian pelangi, dan durian bawor. Beda dari durian biasa, Suwardi mengatakan durian yang dihasilkan dari bibit-bibit ini memiliki ukuran serta rasa manis yang berbeda. Durian merah misalnya, memiliki ukuran yang relatif kecil dan warna daging yang merah seperti namanya serta daingnyanya yang tebal dan lembut. Dia menjelaskan durian pelangi dari Manokwari, durian merah dari Banyuwangi, serta durian bawor dari Banyumas. Selain bibit durian lokal, kios ini juga menjual bibit durian hitam dari Malaysia, jambu madu, mangga agrimania, nangka merah, sawo jumbo.
Source: Republika August 31, 2016 04:07 UTC