Banjir Rendam Empat Desa di Kabupaten Bandung - News Summed Up

Banjir Rendam Empat Desa di Kabupaten Bandung


REJABAR.CO.ID, BANDUNG--Hujan deras yang terjadi di wilayah Kabupaten Bandung membuat air Sungai Citarum meluap dan menyebabkan empat desa di dua kecamatan Dayeuhkolot dan Bojongsoang terendam banjir, Kamis (21/11/2024). Akibatnya, ribuan rumah terendam banjir dan sejumlah masyarakat mengungsi. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Uka Suska mengungkapkan banjir terjadi di wilayah Kampung Cijagra, Desa Bojongsoang. Ia melanjutkan banjir terjadi di 12 kampung di Desa Dayeuhkolot dan tiga kampung di Desa Citereup, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung. Kepala BMKG Bandung Teguh Rahayu mengatakan saat ini sebagian wilayah di Jawa Barat sudah memasuki musim hujan termasuk Bandung Raya.


Source: Republika November 21, 2024 20:18 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...