Aston Villa Serius Buru Conor Gallagher di Bursa Januari, Unai Emery Incar Penguatan Lini Tengah - News Summed Up

Aston Villa Serius Buru Conor Gallagher di Bursa Januari, Unai Emery Incar Penguatan Lini Tengah


Aston Villa dilaporkan tengah serius menjajaki kemungkinan untuk mendatangkan gelandang internasional Inggris, Conor Gallagher, pada bursa transfer Januari 2026. Manajer Aston Villa, Unai Emery, disebut-sebut sebagai pengagum lama gaya bermain Gallagher yang energik, dinilai sangat cocok untuk memperkuat lini tengah tim yang kini bersaing ketat di papan atas klasemen Liga Primer Inggris. Langkah ini diambil menyusul situasi Gallagher (25) yang kesulitan mendapatkan menit bermain reguler di bawah asuhan Diego Simeone di Atletico Madrid sepanjang musim 2025/2026. Namun, Atletico Madrid kabarnya hanya bersedia melepas sang pemain secara permanen dengan nilai transfer di kisaran £35 juta, atau setara dengan sekitar Rp700 miliar. “Unai Emery adalah pengagum jangka panjang Gallagher.


Source: Media Indonesia January 10, 2026 08:39 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...

                           
/* -------------------------- overlay advertisemnt -------------------------- */