JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring dengan berjalannya aksi unjuk rasa di Jakarta pada Jumat (4/11/2016), tanda pagar #AksiDamai411 di Twitter pun menjadi trending topic teratas di Indonesia sekaligus tingkat dunia (Trending Topic World Wide). Pantauan KompasTekno, pada pukul 14.20 WIB, tanda pagar tersebut sudah menduduki tren peringkat pertama di dunia. Tagar tersebut merupakan kumpulan kicauan netizen di Twitter yang memberikan tanggapan terkait aksi unjuk rasa yang sedang berlangsung. Tidak bertindak anarkis dan berlebihan, #DamaiDalamAksi — Abenk Junot (@abenkjunot) November 4, 2016“Semoga #AksiDamai411 berjalan lancar dan santun. Kapolri Tito Karnavian telah memerintahkan polisi yang bertugas untuk mengawal dan melindungi pengunjuk rasa agar demo berlangsung tertib dan damai.
Source: Kompas November 04, 2016 07:26 UTC