REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN – Kerusuhan menyusul aksi unjuk rasa memrotes kondisi ekonomi di Iran terus meningkat belakangan. Apa yang awalnya merupakan serangkaian protes murni, yang berasal dari keluhan ekonomi Iran, menurut the Palestine Chronicles, telah berubah menjadi operasi intelijen Israel yang berupaya untuk menggoyahkan Iran. Aksi di Iran bermula pada 28 Desember, saat para pemilik toko turun ke jalan di berbagai lokasi di Iran. Faktanya, ketika unsur-unsur permusuhan muncul dalam aksi protes, terdapat beberapa contoh rekaman dimana mereka diusir oleh massa sendiri dan dituduh sebagai agen. Para pengunjuk rasa berbaris di pusat kota Teheran, Iran, Senin, 29 Desember 2025.
Source: Republika January 05, 2026 19:27 UTC