[HOAKS] Usai Kalah dari Cina, Shin Tae-Yong Undurkan Diri - News Summed Up

Trending Today


[HOAKS] Usai Kalah dari Cina, Shin Tae-Yong Undurkan Diri


Viral di Facebook sebuah unggahan yang mengeklaim bahwa Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengundurkan diri setelah Timnas Indonesia kalah dari Cina. Dalam unggahan tersebut terlihat foto Shin Tae-yong sedang melakukan konferensi pers dengan narasi "STY Pamit”. Namun faktanya, klaim yang menyebut Shin Tae-yong mengundurkan diri setelah Timnas Indonesia kalah dari Cina adalah tidak benar atau hoaks. Melansir dari kompas.com, Sabtu (19/10/24), foto tersebut identik dengan unggahan di laman Tempo.co yang dimuat pada tahun 26 Desember 2021 berisi tentang momen ketika Shin Tae-yong melakukan konferensi pers usai laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020 antara Indonesia melawan Singapura pada 25 Desember 2021. Adapun itu, pada laman resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Shin Tae-yong masih tercatat sebagai pelatih skuad Garuda.


Source: Koran Tempo October 21, 2024 15:05 UTC



Loading...
Loading...
  

Loading...