Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Tangan Bahan Alami Bersama Mahasiswa PMM UMM Author : Humas | Kamis, 08 Agustus 2024 05:59 WIB | kumparan - kumparanMahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang gelombang 5 kelompok 25 yang beranggotakan 4 mahasiswa yaitu Adisti Wahyu Alifiah, Sahidatul Ummah, Indi Azizah, dan Azzahra Insani. Kegiatan yang berlangsung pada 4/8/2024 ini bertujuan untuk membekali masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga dengan keterampilan membuat sabun cuci tangan sendiri serta menanamkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Para mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang juga memberikan penjelasan mengenai bahan-bahan alami yang dapat digunakan untuk membuat sabun cuci tangan, serta langkah-langkah pembuatan yang mudah dan aman. “Kami memilih tema pembuatan sabun cuci tangan karena ini adalah salah satu tindakan sederhana namun sangat berdampak besar bagi kesehatan,” ujar Adisti, ketua kelompok 25 Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM). Mereka berkesempatan untuk mempraktikkan langsung cara membuat sabun cuci tangan dengan aroma dari bahan alami yang memanfaatkan jeruk nipis.


Source:   Koran Tempo
August 08, 2024 06:01 UTC