TEMPO.CO, Jakarta – Ekonom UPN Veteran Jakarta, Achmad Nur Hidayat, menyebut pemerintah terlalu ambisius menggelar perayaan HUT Kemerdekaan RI di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Selain menghamburkan anggaran, Achmad menilai penyewaan seribu unit mobil untuk tamu perayaan HUT Kemerdekaan RI di IKN menunjukkan kurangnya sensitivitas pemerintah terhadap perekonomian masyarakat. Perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun ini digelar di IKN dan Jakarta. Ia berpendapat, perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN bukan untuk kepentingan rakyat melainkan kepentingan Presiden Jokowi. “Keberhasilan perayaan HUT Kemerdekaan RI di IKN penting karena bisa mendongkrak daya tarik IKN bagi investor,” ujar Achmad kepada Tempo, Sabtu, 27 Juli 2024.

August 07, 2024 17:33 UTC

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut-sebut telah membentuk tim khusus untuk mengkaji aspek hukum perpanjangan masa bakti pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 2019-2024. Wanti-wanti Jokowi kepada Yasonna disebut karena nama-nama pengurus partai yang belakangan menjadi pengurus adalah pengkritik keras kebijakan Jokowi. Perpanjangan pengurus PDIP, kata dia, sudah sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PDIP. “Mengenai tindak lanjut proses perpanjangan masa bakti dari pengurus PDIP dapat ditanyakan langsung kepada Menkumham,” katanya. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo disebut-sebut memerintahkan para pembantunya untuk membuat tim khusus untuk mengkaji aspek legal perpanjangan masa bakti pengurus PDIP 2019-2024.

August 07, 2024 17:00 UTC

KERJA SAMA KAMPUS ITALIA, TARGET PROGRAM STUDENT EXCHANGE Author : Humas | Rabu, 07 Agustus 2024 09:46 WIB | Malang Posco Media - Malang Posco MediaSumber: https://malangposcomedia.id/Shared:Komentar

August 07, 2024 16:52 UTC

Masyarakat telah menunggu dan siap untuk berjalan kaki sejauh lima kilometer mulai dari pendopo Kabupaten Pacitan menuju Pantai Pancer Door sebagai tujuan akhir. Tim KKN PPM UGM Roman Pacitan diundang oleh Paguyuban Kesenian Song Meri untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan Mlaku Suran tersebut. Tim KKN kami berada di barisan paling depan bersama Kesenian Song Meri dan setiap mahasiswa diminta untuk membawa ‘umbul-umbul’. Perjalanan Mlaku Suran menuju Pantai Pancer Door disertai dengan irama musik gamelan dan diiringi lantunan shalawat. Setelah berjalan kurang lebih 90 menit, rombongan Mlaku Suran telah disambut di Pantai Pancer Door yang dimeriahkan dengan lantunan shalawat di panggung megah.

August 07, 2024 16:22 UTC

Awal Mula Perseteruan PKB dengan PBNUKonflik PBNU dan PKB ini bermula saat Muhaimin Iskandar selaku Wakil Ketua DPR sekaligus Ketua Umum PKB menemukan permasalahan dalam pelaksaanaan haji 2024. Isi undang-undang tersebut menyatakan bahwa kuota haji khusus ditetapkan sebesar 8 persen dari total kuota haji. IklanScroll Untuk MelanjutkanNamun Menteri Agama secara sepihak mengalihkan tambahan kuota haji reguler ke kuota haji khusus. Melihat perselisihan antara Muhaimin Iskandar dan Yaqut Cholil Qoumas, Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf alias Gus Yahya turut ambil suara. Geram dengan Muhaimin Iskandar, PBNU kemudian membentuk panitia khusus (pansus) untuk mengevaluasi elite politikus di PKB.

August 07, 2024 15:39 UTC





IklanTEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengatakan akan segera memberikan rekomendasi kepada mantan Kapolda Jawa Tengah Komjen Ahmad Luthfi untuk maju dalam pemilihan gubernur atau Pilgub Jateng 2024. "Jateng ini rekomendasi dari PSI akan segera kami berikan ke Bapak Ahmad Luthfi," kata Kaesang dalam konferensi pers di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB, Jakarta pada Selasa, 6 Agustus 2024. Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada 22 Juli lalu bahwa Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto memutuskan mengusung Ahmad Luthfi sebagai bakal calon gubernur di Pilgub Jateng. Dia mengatakan partainya memutuskan mengusung Ahmad Luthfi ketimbang Sudaryono karena dianggap memiliki rekam jejak mumpuni dalam memahami kondisi Jateng. Muzani menambahkan keputusan Gerindra mengusung Ahmad Luthfi telah dikomunikasikan dengan partai politik lain yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

August 07, 2024 15:37 UTC

IklanDensus 88 Antiteror Kepolisian Republik Indonesia berhasil menangkap dua terduga teroris yang terafiliasi ISIS, Rabu (7/8). Polisi menangkap dua tersangka tersebut di Kawasan Jakarta Barat pada Selasa (6/8) dan mengamankan satu unit senjata airsoft gun, bendera ISIS, pakaian, bahan peledak beserta bahan kimia. Video: ANTARA (Bayu Pratama Syahputra/Rizky Bagus Dhermawan/Farah Khadija)

August 07, 2024 15:31 UTC

Saat diadang gerombolan preman, Sifful yang sedang melakukan live streaming ketika melintasi Jalan Pantura tepatnya di Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon. TikToker dengan akun @lufias_saiko tersebut memulai perjalanannya dari Banjarnegara, Jawa Tengah, menuju Jakarta, sambil terus melakukan live streaming di TikTok. Dalam video tersebut, Sifful yang di kepalanya terdapat ponsel untuk live streaming terlihat kaget karena langkahnya dihentikan oleh para pemuda tersebut. Gerombolan preman itu pun memaksa mereka berhenti dan meminta izin terlebih dahulu jika ingin melakukan live streaming di wilayah tersebut. Setelah itu video live streaming pun dimatikan.

August 07, 2024 15:10 UTC

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Empat orang asal Jakarta meninggal dunia ketika mobil Toyota Fortuner yang mereka tumpangi terjun ke jurang di jalan yang menghubungkan Wonosobo dan Batang di Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Selasa (6/8/2024). Menurut informasi dari Dirlantas Polda Jawa Tengah Kombes Pol.Sonny Irawan, insiden yang dialami Fortuner bernomor polisi B 2435 UBQ itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. “Kecelakaan tunggal Fortuner yang ditumpangi empat orang,” katanya. Menurut Kombes Pol Sonny Irawan, mobil nahas tersebut terjun ke jurang diduga akibat mengalami masalah pada rem. Ia menambahkan, penumpang mobil Toyota Fortuner terdiri dari satu orang laki-laki dan tiga orang perempuan, yang semuanya meninggal dunia di lokasi kejadian.

August 07, 2024 15:08 UTC

Sebagai penyedia layanan finansial digital terdepan di Indonesia, GoPay turut mengambil bagian dalam memberantas judi online melalui teknologi AI dan edukasi. Teknologi yang diterapkan GoPay dalam memberantas judi online meliputi yakni proses Know Your Customer (KYC) termasuk verifikasi muka (facial recognition) yang wajib dilakukan pengguna saat upgrade ke GoPay Plus. Selanjutnya GoPay memanfaatkan teknologi Artificial Intelligence (AI) untuk memantau setiap pergerakan uang dan mendeteksi transaksi atau transfer yang mencurigakan di akun GoPay maupun GoPay Plus. Maraknya aktivitas judi online itu antara lain disebabkan literasi keuangan masyarakat di Indonesia yang masih rendah. Maka dari itu, GoPay juga memberikan edukasi kepada konsumen terkait bahaya judi online.

August 07, 2024 14:31 UTC

IklanPartai Keadilan Sejahtera atau PKS, mengklaim bakal tegak lurus dalam kontestasi pemilihan kepala daerah di wilayah Daerah Khusus Jakarta. Juru bicara PKS, Pipin Sopian, mengatakan, partainya tidak akan mengubah peta pencalonan, pasangan calon yang bakal diusung di Pilkada Jakarta adalah Anies Baswedan dan Muhammad Sohibul Iman. "Surat Keputusan rekomendasi dukungannya sudah diterbitkan Dewan Pimpinan Pusat partai," kata Pipin kepada Tempo melalui pesan singkat, Rabu, 7 Agustus 2024. Duet Anies-Sohibul Iman, dikatakan telah berada dalam posisi aman. Kendati begitu, kata Pipin, PKS masih tetap mengharapkan sekondannya Koalisi Perubahan, yaitu Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan PDIP untuk bergabung mengusung Anies-Sohibul Iman di palagan pilkada Jakarta.

August 07, 2024 14:31 UTC

PARIS- Dua atlet panjat tebing Indonesia, Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Rajiah Sallsabillah, masuk ke babak perempat final Olimpiade Paris 2024. Dalam kualifikasi itu, terdapat dua tahapan, yakni babak penyisihan unggulan dan penyisihan eliminasi. Desak Made dan Rajiah mengawali laga kualifikasi di babak penyisihan unggulan. Hasilnya, Desak Made memastikan diri lolos ke perempat final setelah menaklukkan Kelly dengan catatan waktu 6,38 detik. Pertandingan perempat final speed putri berlangsung pada Rabu (7/8) ini.

August 07, 2024 14:25 UTC

Mahasiswa UMM Ciptakan Krim Anti Penuaan Author : Humas | Rabu, 07 Agustus 2024 08:34 WIB | rri.co.id - rri.co.idMahasiswa UMM menciptakan krim anti penunaan dini (Foto: Humas UMM)KBRN, Malang : Tim Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menciptakan inovasi untuk mencegah proses penuaan pada kulit dengan membuat produk kecantikan yang memanfaatkan antioksidan. Inovasi ini lolos dalam pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dari kemendikbud Ristek, dan sudah diujicobakan serta mendapatkan hasil diklaim maksimal. Tim mahasiswa ini terdiri dari Fitrotun Nazizah, Febri Nadirsyah Zaini, Qurrotul Aini, Angelica Lily Kusuma, dan Sa’idah Nur Halisa yang merupakan mahasiswa Program Studi (Prodi) Farmasi Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) UMM. Menurutnya, sistem penghantaran ini menggunakan beberapa bahan aktif untuk menembus stratum korneum dengan baik, yaitu phospholipid, surfaktan, dan sodium hyaluronate. “Karena struktur penghantarnya yang terbuat dari polimer, membuat sistem penghantaran dengan sodium hialuronat dapat mengendalikan pelepasan bahan aktif lebih efektif dibandingkan vesikel lainnya,” ujarnya.

August 07, 2024 14:25 UTC

REPUBLIKA.CO.ID,NEW YORK — Hamas menunjuk Yahya Sinwar untuk melanjutkan perjuangan Ismail Haniyeh, seorang pemimpin Hamas yang diduga kuat dibunuh oleh zionis Israel di Teheran, Iran. Yahya Sinwar adalah arsitek atau dalang dibalik penyerangan 7 Oktober 2023 yang menewaskan 1.200 orang Israel yang sedang menjajah Palestina. Media Barat, Berita ABC pada (2/8/2024) menyebut Yahya Sinwar sebagai pemimpin Hamas berusia 61 tahun itu termasuk di antara target utama yang dicari oleh Israel. Pada tahun 2017, enam tahun setelah dibebaskan dari penjara Israel, Yahya Sinwar terpilih sebagai kepala Hamas di Jalur Gaza. Para pemimpin militer Israel menggambarkan Yahya Sinwar sebagai “orang mati yang berjalan.”Sumber:Sebagian sumber dikutip dari: https://abcnews.go.com/International/series-assassinations-leaves-yahya-sinwar-de-facto-hamas/story?id=112471060

August 07, 2024 13:53 UTC

REJABAR.CO.ID, BANDUNG -- Provinsi Jawa Barat (Jabar) masih menjadi yang tertinggi angka pemutusan hubungan kerja (PHK) dibandingkan daerah lainnya. Berdasarkan data Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) per 2023 64.855 pekerja di Indonesia yang terkena PHK. Kondisi ini tidak berbeda jauh dengan angka PHK awal 2024 (Januari-Maret). Jabar menjadi salah satu provinsi penyumbang angka PHK cukup tinggi. Menurut Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi, Muslimin Anwar, pekerja di Jabar banyak yang terkena PHK tapi tidak berdampak tinggi pada angka pengangguran.

August 07, 2024 13:40 UTC