JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang lansia asal Surabaya, Warsiyem (70), datang ke Istana Wakil Presiden untuk mengadu permasalahan utang jualannya kepada pemerintah lewat program "Lapor Mas Wapres". Baca juga: Lapor Mas Wapres Dikhawatirkan Tumpang Tindih, KSP: Makin Banyak Saluran, Lebih BaikDia sudah susah berjalan, sehingga membuatnya sulit berjualan. Warsiyem yang dibantu tongkat untuk berjalan itu sempat menangis mengingat utang-utangnya yang masih tersisa. Baca juga: Cerita Ibu dari Tangerang Batal Lapor Mas Wapres lantaran Kuota TerbatasPerempuan asli Jogja itu bahkan menemui penjaga Istana Wapres untuk meminta izin dirinya turut tidur di pos penjagaan. Dia bahkan mesti dibantu untuk berdiri ketika menemui penjaga istana.


Source:   Kompas
November 14, 2024 17:05 UTC